Ulasan 2 - Multiprocessing vs Multithreading

Halo teman-teman, pada kesempatan kali ini, saya mencoba untuk mengulas suatu video yang terdapat di Youtube yang berjudul "Difference between Multiprocessing and Multithreading" yang bisa diakses melalui url https://youtu.be/oIN488Ldg9k . Video ini merupakan video dari channel Codebasics yang berdurasi 4 menit 6 detik dengan jumlah viewers yang sudah mencapai angka 15763 terhitung pada tanggal 19 mei 2017 pukul 13:17.

Menurut video yang bersangkutan, Multiprocessing dan Multithreading keduanya bertujuan untuk melakukan multitasking, yaitu ketika 1 machine melakukan banyak task dalam waktu yang bersamaan, seperti membuka PowerPoint dibarengi dengan membuka calculator, browser, dan sebagainya. Threads pada dasarnya berada pada 1 proses yang sama dan share memory space yang sama, sehingga sering terjadi race condition, dimana antar threads saling balapan untuk melakukan tasknya. Sedangkan process adalah superset dari threads, dimana 1 process bisa terdiri dari banyak threads, dan process tidak share memory space yang sama. Keuntungan dari Multiprocessing adalah ketika terjadi error di 1 process, process tersebut tidak akan mempengaruhi process lain, sedangkan pada Multithreading, ketika 1 thread mengalami error, thread tersebut bisa mengganggu keseluruhan process.

Menurut pendapat saya, video ini kurang menjelaskan detail dari Multiprocessing dan Multithreading, seperti hanya mengupas sampai di lapisan terluarnya saja, sehingga penonton kurang bisa membayangkan multiprocess dan multithread itu seperti apa cara kerjanya. Contoh yang diberikan pun terlalu simple sehingga belum menggambarkan arti sebenarnya dari Multiprocessing dan Multithreading.


GITHUB ACCOUNT: rifkiadrn
URL Ulasan : http://rifkiadrn12.blogspot.com/2017/05/ulasan-2-multiprocessing-vs.html
URL konten Youtube: https://youtu.be/oIN488Ldg9k dengan durasi 4 menit 6 detik
Pemetaan koten : week07
Revisi Pertama: 19 mei 2017
Revisi Terakhir: 19 mei 2017

Comments

Popular posts from this blog

Ulasan1 - Fork() System Call

RANKING08 OS 2017